Serang Benuanewsbanten.com,Satuan Tahanan dan Barang Bukti (Sat Tahti) melaksanakan vaksinasi terhadap tahanan Polres Serang bertempat di ruang tahanan. Senin, (28/03/2022).
Kasat Tahti Polres Serang IPTU Desma Priatna mengatakan kegiatan vaksinasi kepada tahanan dilaksanakan oleh Urkes Polres Serang terhadap 62 tahanan Laki-laki tutur Desma.
Pelaksanaan vaksinasi ini dalam rangka memberikan pelayanan kesehatan terhadap tahanan yang ada di rumah tahanan Polres Serang.
Lebih lanjut Desma mengatakan dari hasil pelaksanaan Vaksinasi semuanya berjalan dengan baik dan alhamdulilah penghuni rumah tahanan semuanya lolos Screening dan dapat mengikuti vaksinasi.
Desma mengingatkan kepada tahanan meskipun telah melaksanakan vaksinasi tetap harus mematuhi Protokol kesehatan Covid-19 untuk menghindari penularan virus Covid-19 tutupnya.
(BM)
Discussion about this post