Polres Lebak Benuanewsbanten.com Pemilu Kepala Daerah sebentar lagi yaitu tepatnya pada tanggal 27 November 2024 dan pada perekrutan anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara ( KPPS ) dan pada hari ini Kamis tanggal 07 November 2024 bertempat di Gedung Serbaguna Desa Malangsari telah dilaksanakan Pelantikan & Pengambilan Sumpah Janji anggota KPPS.
Hadir dalam kegiatan tersebut Komisioner KPU Kab, Bhabinkamtibmas, Babinsa,PPK Kecamatan Cipanas, PPS Kec Cipanas dan Panwascam Cipanas. Kegiatan dimulai sejak pukul 08.00 WIB diawali dengan Menyanyikan Lagu Kebangsaan,sambutan-sambutan dan Pelantikan serta Pengambilan sumpah janji bagi Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara ( KPPS ) yang dipandu oleh PPK Cipanas dan Rohaniawan.
Dalam sambutannya Komisioner KPU Bpk Agus Sugama menekankan kesiapan dari seluruh anggota KPPS dalam menghadapi Pemilu Kepala Daerah Tahun 2024 dan untuk senantiasa bersikap Jujur dan adil demi untuk keamanan dan kelancaran pelaksanaan Pemilu Kepala Daerah. sedangkan dari Babinsa dan Bhabinkamtibmas menekankan kepada PAM TPS untuk selalu berkoordinasi dengan pihak terkait tentang pengamanan diwilayah TPS masing-masing agar senantiasa aman dan terkendali.
Discussion about this post