Lebak, Benuanewsbanten.com
TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 118 yang dilaksanakan di Desa Parungkujang Kecamatan Cileles dan desa Badut Kecamatan Cirinten Kabupaten Lebak resmi ditutup oleh Danrem 064/Maulana Yusuf Brigjen TNI Tatang Subarna yang berlangsung di Alun-alun Kota Rangkasbitung, Kabupaten Lebak. Pada Kamis (19/10/2023)
Dihadiri Forkompinda Lebak beserta jajarannya, serta Tokoh Masyarakat dan undangan lainnya.
Kegiatan penutupan TMMD ke 118 juga diadakan acara bakti sosial dengan memberikan bantuan pengobatan gratis bagi masyarakat
Dalam sambutannya Danrem 064/Maulana Yusuf Tatang Subarna menyampaikan kegiatan TMMD ke 118 di Kabupaten Lebak. mengangkat tema “Sinergi Lintas Sektoral Mewujudkan Kemanunggalan TNI-Rakyat Semakin Kuat,” dinyatakan ditutup hari ini Kamis 19/10/2023.
“Pelaksanaan TMMD ke 118 sudah dimulai sejak tanggal 20 September 2023 lalu, dan berakhir hari ini, semoga kegiatan ini diharapkan dapat dijadikan momentum untuk meningkatkan semangat kebersamaan dan gotong royong serta kemanunggalan antara TNI dengan rakyat, dalam rangka mengakselerasi program pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat,” Ucapnya.
“Oleh karena itu saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak dan elemen masyarakat yang telah membantu secara moril dan materil, sehingga kegiatan TMMD ke 118 dapat terselenggara dengan aman dan lancar,”ujarnya.
Lebih lanjut ia menjelaskan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 118 menghubungkan jalan di dua Desa dan di dua Kecamatan di Kabupaten Lebak.
“Pada program TMMD ke 118 tahun anggaran 2023 yang dilaksanakan di wilayah Korem 064/Maulana Yusuf, Kodam III Siliwangi telah dikerjakan secara fisik, berupa pembangunan dan perbaikan infrastruktur diantaranya yaitu pembukaan jalan pengaspalan dan pengecoran jalan perbaikan sarana ibadah, madrasah serta sasaran lainnya berupa pembuatan program sasaran fisik di atas juga diimbangi dengan pencapaian pada masyarakat tentang wawasan kebangsaan bela negara kegiatan ini dibutuhkan dalam rangka membangun serta memperkokoh jiwa dan semangat nasionalisme masyarakat untuk mendukung program pemerintah tentang percepatan penurunan angka stunting dan penanganan kesehatan lainnya”ungkapnya
Sementara itu, usai upacara penutupan TMMD ke 118, Dandim 0603/Lebak Letkol Arh Erik Novianto mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Kabupaten Lebak yang ikut serta membantu pekerjaan TMMD dalam pelaksanaan pembangunan jalan pengerasan lapen serta gorong-gorong, berikut sarana prasarana seperti kesehatan, pendidikan, sarana ibadah dan pos Kamling.
“Terima kasih masyarakat yang sudah membantu, alhamdulilah dan mustahil tanpa ada dukungan dari Pemerintah Daerah serta masyarakat yang ikut mendukung pekerjaan program TMMD ini bisa terlaksana semudah ini, dan harapannya semoga bisa bermanfaat dengan atas nama saya pribadi dan seluruh prajurit yang di terjunkan ke tempat sasaran apa bila ada perkataan yang kurang baik di lingkungan, saya mohon maaf yang sebesar besarnya. Semoga apa yang kami jalankan dan kami berikan bisa diterima dengan baik oleh masyarakat, maka dari itu mari kita menjaganya bersama-sama,”tutupnya.(Red)
Discussion about this post