LEBAK Benuanewsbanten.com – Menciptakan situasi harkamtibmas wilayah yang selalu aman dan kondusif merupakan tujuan yang diharapkan oleh Polri dalam melaksanakan tugas, hal ini yang selalu berusaha diwujudkan oleh anggota Polri khususnya Polsek Cikulur Polres Lebak dalam memantapkan situasi harkamtibmas yang aman kondusif diwilayah hukum Polsek Cikulur Polres Lebak , salah satunya melalui giat Patroli malam pada hari Selasa (10/01/2023)
Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Anggota Polsek Cikulur Polres Lebak khususnya pada waktu yang dianggap rawan seperti dini hari, dimana sebagian besar masyarakat sedang beristirahat , sehingga kewaspadaan akan menurun dan rawan terjadi tindak kejahatan seperti Curat, Curas dan Curanmor (C3)
Kapolres Lebak AKBP Wiwin Setiawan, S.I.K,.M.H,. melalui Kapolsek Cikulur AKP Kemas Husni Thamrin menjelaskan “Pelaksanaan patroli malam oleh anggota piket , diharapkan dapat menjaga situasi kamtibmas yang aman kondusif diwilayah hukum Polsek Cikulur Polres Lebak, khususnya di jam – jam rawan pada dini hari dimana sebagian besar masyarakat sedang beristirahat”
Kapolsek Cikulur juga menambahkan “Selain itu saya juga sudah memberi arahan kepada semua anggota Polsek Cikulur, agar dalam melaksanakan giat patroli selalu waspada, menerapkan buddy sistem dan menjaga keselamatan diri” ujar Kapolsek Cikulur.(HM)
Discussion about this post